About Cross Lines

Avans Cross Lines The Beggining....

Kenalkan namaku Avans Cross Lines. Aku lahir di Bandung, 31 Maret 1992. Aku adalah anak Introvert [setidaknya itu dulu]. Banyak orang yang menganggapku dingin, angkuh, dan sombong tapi sebenarnya aku hanya tak mampu bicara basa-basi yang tak jelas. Aku bersifat Melankolis dan terkadang berlebihan dalam mendramatisasi sesuatu.

Beberapa orang yang aku kenal maupun The Cross Lines Family [CLF] kadang bertanya. siapakah nama asliku? dan kenapa nama penaku Avans Cross lines?
bagiku nama asliku tidaklah terlalu penting. itu adalah nama masa lalu. Nama dari sesosok karakter yang tak bisa melakukan apa-apa. Nama sesosok karakter yang begitu lemah, dingin dan membosankan. namun aku tidak merahasiakan nama asliku. kalian bisa mencarinya sendiri di internet atau dibelakang buku perdanaku SILENT VALENTINE
Avans Cross Lines [ACL], nama ini memiliki makna yang cukup dalam walaupun itu aku temukan secara tak sengaja.

Avans, nama itu terinspirasi dari pulau jawa-bahasa inggris-serorang teman bernama wawan. ketika sedang menulis novel horor, aku mencoba memikirkan sebuah nama karakter untuk novel tersebut. saat itu aku teringat dengan wawan dan juga bahasa inggris. karena kebiasaanku mengubah nama Indonesia menjadi nama negara luar atau menurut istilahku adalah Internationaling Name. aku coba mengubah nama wawan menjadi nama barat. jadilah Vavan [aku ingat pulau java dalam bahasa inggris disebut java].

Vavan, nama karakter tersebut. tapi aku merasa kurang srek dengan nama itu maka aku hilangkan huruf 'v' nya dan jadilah Avan, salah satu karakter dalam novel horor yang sedang aku buat.

Avan Crossie, begitulah nama lengkap karakterku. Crossie, nama yang terinspirasi dari motocross dan pembalap Valentino Rosie. nama Avan Crossie tersebut sekaligus nama awal yang tadinya akan aku gunakan sebagai nama pena.

 Avan Crossie atau Avans Cross Lines? setelah pemikiran panjang beberapa bulan terlewat akhirnya aku memutuskan untuk memakai Cross Lines untuk namaku. dan aku bangga dengan nama itu karena bagiku nama itu sungguh bermakna. serta aku tambahkan pula huruf 's' dibelakang Avan agar membedakan nama penaku dengan karakter novelku nanti dan agar saat namaku dibaca terdengar indah. Avans Cross Lines

Cross Lines, jika diartikan dalam bahasa Indonesia artinya menyebrangi garis-garis. Avans Cross Lines berarti Avans menyebrangi garis. garis-garis apa yang aku sebrangi itu?  aku ibaratkan garis-garis itu seperti rintangan penghalang, pagar, atau tembok tinggi yang sulit ditembus. di depan garis-garis tersebut terdapat sebuah masa depan yang indah, penuh kesuksesan, kebahagiaan, kebanggaan, dan kemenangan. dan aku ingin sekali meraihnya. aku akan terus berusaha untuk meraih semua itu. berusaha menyebrangi garis rintangan yang menghadang dan menunjukan pada semua orang bahwa aku bisa terkenal dan berhasil meraih mimpi-mimpiku selama ini....

Aku akan hidup seperti angin berhembus, bukan seperti air mengalir. Bagiku air hanya akan mengalir dengan sempurna pada jalur yang sebelumnya telah tercipta. hidup dalam jalur yang sama tanpa variasi, tanpa cacat tapi bukankah itu sungguh membosankan? aku ingin menyebrangi garis, bergerak bebas seperti angin, menggapai ruang-ruang yang tak mungkin bisa ditembus oleh air.

Aku bangga akan nama ini, nama ini sungguh membuatku termotivasi. terpacu untuk menggapai apa yang selama ini aku inginkan. dan aku harap kalian pun menjadi bagian dari keluarga Cross Lines, bersama nama ini kita sebrangi garis, robohkan tembok pembatas, hancurkan para penghalang dan gapai mimpi-mimpi kita yang selama ini kita inginkan...



By: Avans Cross Lines

Tidak ada komentar:

Posting Komentar